Penyetoran Perdana Retribusi Pala Melalui Bank Papua: Sinergi Pemerintah Daerah Fakfak dan Pelaku Usaha Perkuat PAD

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 25 April 2025 - 13:25 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyetoran Perdana Retribusi Pala Komoditas Unggulan melalui Bank Papua oleh Pelaku Usaha di Fakfak.

Penyetoran Perdana Retribusi Pala Komoditas Unggulan melalui Bank Papua oleh Pelaku Usaha di Fakfak.

tagarutama.com, Fakfak — Dalam upaya memperkuat pendapatan asli daerah (PAD) dan membangun kemitraan yang sehat dengan para pelaku usaha, Dinas Perkebunan Kabupaten Fakfak bekerja sama dengan Bank Papua memfasilitasi penyetoran perdana retribusi komoditas pala oleh salah satu pelaku usaha grosir perdagangan antar pulau, pada Jumat (25/04/25).

Kegiatan ini diawali dengan simulasi pembayaran retribusi dan dilanjutkan dengan penyetoran langsung ke kas daerah sebesar Rp 5 juta untuk pengiriman bunga/fully pala seberat 5 ton yang akan dikirim menggunakan kontainer KM. Labobar.

Plt. Kepala Dinas Perkebunan Fakfak, Widhi Asmoro Jati, ST, MT, menyampaikan apresiasinya kepada pelaku usaha yang telah berkontribusi langsung dalam penyetoran retribusi ke kas daerah.

Baca Juga :  Evaluasi Kerja Pokja 3 Komoditas & Pasar: Stakeholder Rumpun Ekonomi Dorong Tematik Potensi Lokal Fakfak.

“Atas nama Pemerintah Daerah, kami mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pelaku usaha atas partisipasi aktifnya. Ini bukan hanya sekadar kewajiban, tetapi langkah strategis yang memperlihatkan keberhasilan membangun hubungan baik antara pemerintah dan pelaku usaha pala,” ujarnya.

Baca Juga : Bomberay dan Tomage Diproyeksikan Jadi Sentra Sawit Fakfak, Dinas Perkebunan Fakfak Buka Peluang Investasi Baru

Widhi menjelaskan bahwa kegiatan ini sekaligus menjadi uji coba mekanisme pembayaran retribusi yang dirancang mudah, cepat, dan transparan. Proses ini diharapkan dapat menjadi standar pelayanan ke depan, sebagai bentuk akuntabilitas dalam pungutan daerah yang akan dikembalikan kepada masyarakat dalam bentuk pelayanan publik.

Baca Juga :  Cegah Perdagangan Pala Muda, Pemkab Fakfak Lakukan Penindakan Tegas

Lebih lanjut, dalam waktu dekat Pemerintah Kabupaten Fakfak melalui Bupati dan Wakil Bupati akan meluncurkan secara resmi Retribusi Daerah Komoditas Pala sebagai bentuk keseriusan pemerintah dalam menciptakan sistem yang efektif, akuntabel, dan partisipatif.

“Launching ini akan menjadi momentum penting untuk mensosialisasikan mekanisme pemungutan baru, membangun kepercayaan publik, serta mendorong kepatuhan pelaku usaha dalam mendukung pembangunan daerah,” jelasnya.

Widhi juga menekankan pentingnya inovasi ke depan, terutama dalam hal digitalisasi sistem penyetoran retribusi agar lebih efisien dan ramah pengguna bagi pelaku usaha. (TU.04)

Follow WhatsApp Channel tagarutama.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ini Penyebab Kelangkaan Porduk Air Trimas di Sorong !
Pemda Fakfak Rilis Capaian Tahun Pertama Program Strategis Pala Unggul
Belajar dari Pusat Riset Nasional, Kerja Sama BRIN–Dinas Perkebunan Fakfak Dorong Mutu dan Daya Saing Pala Unggul Fakfak
Respon Positif Plt. Kadisbun Fakfak atas Usulan Durian Jadi Tanaman Perkebunan dalam Sidang APBD 2026
Akhir 2025, Pala Fakfak Tunjukkan Kinerja Gemilang: PAD Tembus Rp531,5 Juta, Produksi Naik 13,79 Persen
MPIG-PTF Gelar Rapat Evaluasi Pemanfaatan Dana Hibah 2025, Fokus Perkuat Kelembagaan Pala Tomandin Fakfak
Sinergi Pemprov Papua Barat dan Dinas Perkebunan Fakfak Bangun Dua Solar Dryer Pala Jumbo Berbasis Swakelola Tahun 2025
Pembahasan Draft Perbub RAD Pala dan RAD Sawit Perkuat Arah Pembangunan Fakfak MEMBARA

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:47 WIT

Ini Penyebab Kelangkaan Porduk Air Trimas di Sorong !

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:48 WIT

Pemda Fakfak Rilis Capaian Tahun Pertama Program Strategis Pala Unggul

Selasa, 30 Desember 2025 - 13:02 WIT

Respon Positif Plt. Kadisbun Fakfak atas Usulan Durian Jadi Tanaman Perkebunan dalam Sidang APBD 2026

Rabu, 24 Desember 2025 - 06:57 WIT

Akhir 2025, Pala Fakfak Tunjukkan Kinerja Gemilang: PAD Tembus Rp531,5 Juta, Produksi Naik 13,79 Persen

Sabtu, 20 Desember 2025 - 11:17 WIT

MPIG-PTF Gelar Rapat Evaluasi Pemanfaatan Dana Hibah 2025, Fokus Perkuat Kelembagaan Pala Tomandin Fakfak

Berita Terbaru

Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) daerah pemilihan Papua Barat Daya, Agustinus R. Kambuaya dalam satu kesempatan memberikan pandangan (foto/istimewa)

Politik

KDMP Tersendat, ARK Wanti-wanti Kecemburuan Sosial di Desa

Kamis, 15 Jan 2026 - 11:28 WIT

Produk Air Trimas bentuk Galon ( foto/ist)

Daerah

Ini Penyebab Kelangkaan Porduk Air Trimas di Sorong !

Rabu, 14 Jan 2026 - 16:47 WIT